Tembus Semifinal UCL, Presiden Roma Menceburkan Diri ke Kolam

Football5Star.com, Indonesia – Tindakan lucu ditunjukkan oleh Presiden AS Roma, James Palotta, usai timnya berhasil menembus semifinal Liga Champions. Alih-alih merayakan kemenangan bersama pemain, ia justru menceburkan diri ke sebuah kolam di pusat kota.
Palotta tidak sendiri ketika menjatuhkan diri di kolam Piazza del Popolo. Ia bersama ratusan Romanisti yang menyaksikan langsung aksi gila sang presiden. Para fans sejatinya tengah merayakan kemenangan 3-0 timnya atas Barcelona di alun-alun kota Roma.
Tiba-tiba Palotta yang mengenakan kemeja biru muda tanpa basa-basi menceburkan dirinya ke dalam air. Fans pun tidak henti-hentinya meneriakkan chants-chants klub sebagai bentuk dukungan kepada sang presiden.
#Roma president, James Pallotta, throwing himself in the fountain of Piazza del Popolo with fans going crazy 😂 pic.twitter.com/ErY9rzZuJJ
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) April 10, 2018
Tidak lama setelah beraksi, pria keturunan Italia Amerika ini pun langsung meninggalkan kerumunan fans. Bukan hanya Palotta saja yang merayakan kelolosan Il Lupi. Seluruh penggawa Eusebio Di Francesco juga ikut larut dengan pencapaian bersejarah ini.
Bertempat di ruang ganti pemain, Radja Nainggolan dkk terlihat menari dan bernyanyi untuk menyambut kelolosan mereka ke babak semifinal. Perayaan tersebut memang wajar dilakukan oleh pemain mengingat mereka sempat tidak percaya dengan kans timnya.
Retweeted Football on BT Sport (@btsportfootball):
Roma's dressing room celebrations were crashed by the legendary Francesco Totti 🙌
What a comeback. What a night. What a sport. pic.twitter.com/hFI30Dr4UD
— INTENSE STUDIOS (@STUDIOSINTENSE) April 11, 2018
Pasalnya tentu saja kekalahan telak 1-4 yang diterima dari Barcelona pada leg pertama di Stadion Camp Nou tengah pekan lalu. Edin Dzeko dkk mau tidak mau harus menang 3-0 sebagai syarat mutlak lolos ke empat besar. Tapi pada akhirnya mereka mampu membuat keajaiban di Olimpico.